Timnas Belanda harus tersingkir dari EURO 2020 setelah takluk 0-2 dari Republik Ceko di babak 16 besar. Kartu merah yang didapatkan oleh Matthijs De Ligt menjadi faktor utama tim asuhan Frank De Boer itu harus kebobolan dua gol.

Pertandingan babak 16 besar EURO 2020 ini menghadirkan sebuah kejutan, yakni tersingkirnya Timnas Belanda oleh Republik Ceko dengan skor dua gol tanpa balas. Kedua gol tersebut dicetak oleh Tomas Holes dan Patrik Schick setelah Timnas Belanda kekurangan satu orang pemain akibat kartu merah yang diterima oleh Matthijs De Ligt.

Bek Juventus itu terlihat melakukan handsball secara sengaja untuk mengubah arah bola agar gawang Timnas Belanda tidak mendapatkan ancaman. Sayang, tindakannya tersebut terekam jelas di VAR hingga akhirnya wasit memberikan kartu merah langsung kepada pemain berusia 22 tahun tersebut.

Kartu merah tersebut membuat Matthijs De Ligt merasa sangat bersalah karena Timnas Belanda harus kalah dari tim kuda hitam akibat kalah jumlah pemain. Padahal timnya jauh mendominasi permainan ketimbang Republik Ceko.

“Kekalahan kami adalah akibat dari insiden yang melibatkan saya, itu sangat menjengkelkan dan tentu sangat buruk. Saya menyaksikan menit-menit terakhir ketika tim berjuang diatas lapangan, melihat itu saya merasa benar-benar merasa bersalah,” ucap Matthijs De Ligt selepas pertandingan kepada NOS.

“Kami sedang menguasainya permainan lalu ada bola yang datang ke wilayah pertahanan, saya membiarkannya memantul tapi justru membuat situasinya tidak bagus. Saya mendapat sedikit dorongan dan terjatuh tetapi sempat menangani bola dengan baik setelah itu,”

“Kartu merah membuat perbedaannya besar, Republik Ceko memanfaatkan keunggulan mereka untuk mencetak gol karena mereka tim yang memiliki fisik kuat dan tidak takut dengan duel antar pemain. Secara keseluruhan, itu pertandingan 50:50. Namun langsung terjadi perbedaan setelah kartu merah tersebut,”

“EURO merupakan sebuah kesempatan emas, tetapi terasa sangat menyakitkan ketika Anda tersingkir dengan cara seperti itu. Kami meraih hasil baik selama fase grup, namun harus tersingkir di babak 16 besar melawan Republik Ceko. Itu membuat kami benar-benar merasa tidak nyaman.” tutup Matthijs De Ligt.

Di sisi lain, kemenangan ini membawa Republik Ceko melaju ke babak perempat final EURO 2020 dan akan melawan tim kuda hitam lainnya yakni Denmark. Laga antara dua tim kuda hitam tersebut akan tersaji pada Sabtu (3/6) malam mendatang.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.