Sejumlah pesepakbola dunia saat ini banyak dikenal memiliki gaya hidup yang mewah. Para pesepakbola, termasuk yang berasal dari Afrika, kini bahkan dikenal sebagai pesepakbola terkaya di dunia. Saking kayanya, para pesepakbola asal Afrika ini bahkan masuk dalam jajaran pesepakbola afrika yang memiliki pesawat jet pribadi.

Ya, bukan hanya sekadar mobil atau motor, pesawat jet kini juga sudah dapat dibeli dengan mudah oleh para pesohor lapangan hijau, termasuk para bintang sepakbola asal Afrika. Siapa saja bintang Afrika tersebut? Berikut telah kami sajikan lima pesepakbola afrika yang memiliki pesawat jet pribadi.

Samuel Eto’o

Nama Samuel Eto’o tentu sudah tidak asing lagi di telinga para pecinta sepakbola. Pria kelahiran Kamerun ini pernah membela sejumlah klub ternama seperti Barcelona, Chelsea dan Real Madrid. Dengan kepopulerannya, tak heran jika Eto’o memiliki kekayaan yang membuatnya sanggup membeli sebuah jet pribadi.

Saat ini, Eto’o sudah pensiun. Namun, pundi-pundi kekayaannya tak lantas berhenti mengalir. Menurut laman How Africa, kekayaan Eto’o pada tahun 2019 ditaksir memiliki nilai 95 juta USD atau sekitar 1,4 triliun rupiah. Sehingga tak mengherankan apabila pria 39 tahun kini memiliki beberapa koleksi pesawat jet pribadi.

Didier Drogba

Selain Eto’o, nama Didier Drogba juga menghias daftar pesepakbola afrika yang memiliki pesawat jet pribadi kali ini. Semasa berkarir, Drogba identik dengan salah satu klub asal London, Chelsea. Ia bahkan berhasil membawa The Blues menjuarai Liga Champions pada tahun 2012 silam.

Tak hanya dikenal sebagai seorang striker ikonik Chelsea, Drogba juga dikenal sebagai salah satu pesepakbola terkaya di dunia, bahkan hingga kini. Jet pribadi adalah salah satu barang mewah yang dimiliki oleh pria 42 tahun tersebut. Pria asal Pantai Gading tersebut kerap membagikan penampakan jet pribadinya melalui akun instagramnya, @didierdrogba.

Mohamed Salah

Pesepakbola asal Afrika yang memiliki jet berikutnya diisi oleh salah satu punggawa Liverpool, Mohamed Salah. Salah kini bukan hanya menjadi pemain kunci Liverpool, melainkan sudah menjadi salah satu penyerang paling berbahaya di dunia. Tak heran jika kesuksesannya bersama The Reds mampu membawa pundi-pundi uang ke kantongnya.

Kekayaan pemain berjuluk Egyptian King ini disebut sangat berlimpah. Menurut laman Ghana Crusader, Salah diperkirakan memiliki kekayaan hingga 40 juta USD, atau sekitar 631 miliar rupiah. Dengan kekayaan ini, Salah jelas sangat mampu untuk membeli kendaraan-kendaraan mewah, termasuk sebuah jet pribadi.

Pierre-Emerick Aubameyang

Penyerang Arsenal berpaspor Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang juga mengisi daftar pesepakbola afrika yang memiliki pesawat jet pribadi. Karir cemerlang Aubameyang sejatinya memang sudah terlihat saat ia masih berseragam Borussia Dortmund. Namun, seiring karirnya yang semakin cemerlang di London, harta kekayaan Aubameyang pun semakin bertambah.

Pemain yang kini sedang digosipkan akan hengkang dari Emirates Stadium ini diperkirakan memiliki kekayaan senilai 13 juta USD, atau sekitar 205 miliar rupiah. Aubameyang dikenal sebagai salah satu pesepakbola yang gemar mengoleksi mobil-mobil mewah. Namun, selain mobil, jet pribadi juga menjadi salah satu kendaraan mewah yang ia miliki.

Emanuel Adebayor

Daftar pesepakbola afrika yang memiliki pesawat jet pribadi ditutup oleh nama penyerang legendaris, Emmanuel Adebayor. Selama berkarir di dunia sepakbola, Adebayor telah membela sejumlah klub ternama. Tercatat, ia pernah berseragam Manchester City, Real Madrid, Tottenham Hotspur, hingga Arsenal.

Usai pensiun, kehidupan pria asal Togo tak lantas berubah. Gaya hidupnya masih saja mewah. Bahkan, kehidupannya saat ini bisa dibilang adalah kehidupan yang didambakan oleh semua orang, terutama para pesepakbola. Selain memiliki berbagai koleksi mobil mahal, Adebayor juga memiliki rumah serta jet pribadi yang terlihat begitu mewah.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.