Real Madrid mengincar kemenangan saat meladeni tim zona merah Espanyol di La Liga pekan ini. Kemenangan akan memberi Madrid pijakan yang kuat dan momentum ideal untuk tiga laga tandang beruntun yang sudah menanti.
Peringkat 2 Real Madrid akan menjamu peringkat 19 Espanyol di Santiago Bernabeu pada pekan ke-16 La Liga 2019/20, Sabtu (07/12/2019).
Setelah main kandang kontra Espanyol, pasukan Zinedine Zidane akan memainkan tiga partai kandang secara berurutan. Ini dimulai dengan lawatan ke markas Club Brugge di matchday pemungkas fase grup Liga Champions (12/12/2019), kemudian disambung dengan duel kontra Valencia (16/12/2019) dan El Clasico kontra Barcelona di La Liga (19/12/2019).
Madrid tak terkalahkan dalam delapan laga terakhirnya di semua kompetisi (M6 S2 K0). Madrid perlu menjaga tren positif ini sampai melawan Barcelona nanti. Pertama, melawan Espanyol, mereka harus bisa mengamankan tiga poin.
Espanyol sedang terpuruk musim ini. Dalam lima laga terakhirnya di La Liga, tetangga Barcelona ini empat kali kalah dan cuma sekali seri. Hingga pertandingan ke-15, mereka pun baru bisa mengumpulkan sembilan poin.
Madrid sangat diunggulkan menang. Jika sampai terpeleset, itu bisa merusak momentum, dan berpengaruh terhadap kepercayaan diri mereka di laga-laga berikutnya.
Perkiraan Susunan Pemain
Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Valverde, Casemiro, Modric; Isco, Benzema, Bale.
Pelatih: Zinedine Zidane.
Info skuad: Vazquez (cedera), Asensio (cedera), Hazard (cedera), James Rodriguez (cedera).
Espanyol (5-3-2): Diego Lopez; Pipa, David Lopez, Bernardo, Calero, Pedrosa; Granero, Marc Roca, Darder; Wu Lei, Calleri.
Pelatih: Pablo Machin.
Info skuad: Victor Sanchez (skorsing), Javi Lopez (cedera), Vargas (cedera), Ferreyra (cedera), Naldo (meragukan).
2 dari 3
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head dan Performa
Gareth Bale dan Zinedine Zidane ยฉ AP Photo
Head-to-Head (La Liga)
Pertemuan: 170
Madrid menang: 102
Gol Madrid: 376
Imbang: 33
Espanyol menang: 35
Gol Espanyol: 192.
5 Pertemuan Terakhir
28-01-2019 Espanyol 2-4 Madrid (La Liga)
23-09-2018 Madrid 1-0 Espanyol (La Liga)
28-02-2018 Espanyol 1-0 Madrid (La Liga)
02-10-2017 Madrid 2-0 Espanyol (La Liga)
18-02-2017 Madrid 2-0 Espanyol (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Madrid (M-M-M-S-M)
07-11-2019 Madrid 6-0 Galatasaray (UCL)
10-11-2019 Eibar 0-4 Madrid (La Liga)
24-11-2019 Madrid 3-1 Sociead (La Liga)
27-11-2019 Madrid 2-2 PSG (UCL)
30-11-2019 Alaves 1-2 Madrid (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Espanyol (M-K-S-S-K)
08-11-2019 Espanyol 6-0 Ludogorets (UEL)
10-11-2019 Atletico 3-1 Espanyol (La Liga)
24-11-2019 Espanyol 1-1 Getafe (La Liga)
29-11-2019 Frencvaros 2-2 Espanyol (UEL)
01-12-2019 Espanyol 2-4 Osasuna (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
Madrid selalu menang dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan Espanyol di semua kompetisi.
Madrid selalu clean sheet dalam 5 laga kandang terakhirnya melawan Espanyol di La Liga.
Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Espanyol selalu kalah dan selalu kebobolan 3 gol dalam 2 laga tandang terakhirnya di La Liga.
Prediksi skor akhir: Real Madrid 2-0 Espanyol.