Pemain asal Portugal itu merasa kompatriotnya di tim nasional, Cristiano Ronaldo masih merasa bahagia untuk memperkuat Juventus. Pepe bahkan berharap kepada peraih lima Ballon D’or tersebut untuk tetap bertahan di Juventus beberapa tahun lagi.

Cristiano Ronaldo dalam beberapa bulan terakhir menjadi pembicaraan hangat di jagat sepakbola, khususnya setelah Juventus tersingkir dari Champions League 2020/21 oleh Porto. Banyak pelaku sepakbola di Italia yang mengomentari buruk perfoma pemain berumur 36 tahun itu bersama La Vecchia Signora sejauh ini.

Ada yang mengatakan pemain tersebut terlalu egois ketika menerima rekan setimnya, ada juga yang mengatakan kalau Cristiano Ronaldo hanya menjadi penghambat Juventus untuk berkembang. Padahal saat ini ia telah mengoleksi 25 gol dalam 27 pertandingan sekaligus membantu tim tersebut bersaing di papan atas Serie A 2020/21.

Hal itu membuat dirinya dikabarkan mulai tidak senang berada di Juventus oleh media-media setempat, karena gagal membawa tim tersebut menjadi juara Champions League seperti yang ia lakukan saat masih di Real Madrid. Bahkan mega bintang asal Portugal itu sempat dikabarkan ingin kembali ke Real Madrid karena tidak dapat membantu Juventus meraih tujuannya, yakni memenangkan Champions League.

Kabar mengenai Cristiano Ronaldo ternyata menarik perhatian Pepe, seorang pemain Porto yang sama-sama berasal dari Portugal dan pernah memperkuat Real Madrid beberapa tahun lalu. Pemain berumur 38 tahun ini merasa Cristiano Ronaldo masih bahagia di Juventus, meskipun mendapat sejumlah kabar yang tidak enak dalam beberapa waktu terakhir.

Selain itu, Pepe juga berharap kepada pemain berusia 36 tahun itu untuk tetap berseragam La Vecchia Signora beberapa tahun lagi. Agar Cristiano Ronaldo sukses mempersembahkan gelar Champions League untuk tim tersebut di tahun-tahun yang akan datang.

“Saya pikir ia [Cristiano Ronaldo] merasa bahagia di Turin, sebab dirinya kini menjadi topskorer Serie A. Orang-orang yang memberi kritikan tidak mengerti betapa sulitnya mencetak 30 gol dalam kurun waktu satu tahun secara terus-menerus,” ucap Pepe kepada NOVO.

“Apa yang sudah ia lakukan tentu saja sangat luar biasa. Saya harap Cristiano tetap bertahan disana untuk beberapa tahun lagi, memberikan penampilan yang bisa dinikmati pencinta sepakbola disana.”.

Cristiano Ronaldo saat ini masih memiliki kontrak bersama Juventus hingga tahun 2022 mendatang, tetapi banyak kabar yang mengatakan kalau manajemen klub berniat melepasnya pada akhir musim ini.

Selama berseragam La Vecchia Signora sejak tahun 2018 lalu, pemain asal Portugal ini sudah mencetak 97 gol dalam 126 penampilan di berbagai kompetisi. Selain itu dirinya sejauh ini juga telah mempersembahkan dua gelar Scudetto dan dua kali menjadi juara Supercoppa Italiana.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.