Lionel Messi bakal menginjak usia 35 di Piala Dunia 2022 di Qatar yang bisa menjadi ajang Piala Dunia terakhir sang mega Superstar bersama timnas Argentina.
Messi sudah membawa Argentina menjuarai Copa America 2021 dan Finalissima 2022.
Namun, mantan ikon Barcelona dengan torehan 6 gol dalam 19 penampilan di Piala Dunia itu masih belum pernah mengantarkan La Albiceleste menjadi juara dunia.
Sebagai pemanasan menuju Qatar 2022, mari sejenak melihat ke belakang, ke laga debut Messi di panggung akbar.
Kita mundur beberapa tahun, tepatnya ke Piala Dunia 2006 di Jerman.
Waktu itu, dalam debutnya untuk Argentina di Piala Dunia, Messi muda mencetak satu gol, satu assist, dan membantu negaranya meraih kemenangan telak enam gol tanpa balas.

Argentina vs Serbia dan Montenegro, Gelsenkirchen, 16 Juni 2006
Argentina tergabung di Grup C bersama Pantai Gading, Serbia dan Montenegro, serta Belanda.
Pada laga pertama, Argentina mengalahkan Pantai Gading 2-1 melalui gol-gol Hernan Crespo dan Javier Saviola.
Pada laga pertama itu, pelatih Jose Pekerman cuma menempatkan Lionel Messi di bangku cadangan.
Pada laga kedua, melawan Serbia dan Montenegro di Gelsenkirchen, 16 Juni 2006, Messi baru mendapatkan kesempatan turun ke lapangan.
Serbia dan Montenegro bukan lawan sembarangan. Diperkuat pemain-pemain seperti Dejan Stankovic, Savo Milosevic, dan Mateja Kezman, mereka cuma kalah tipis 0-1 dari Belanda di laga pertama.
Namun, di hadapan Argentina kala itu, Serbia dan Montenegro luluh lantak.
Mereka dipermak 0-6.