Borussia Dortmund resmi melepas salah satu pemain mereka. Tim asuhan Lucien Favre itu melepas Julian Weigl. Keputusan tersebut bukan merupakan sesuatu yang mengejutkan karena Weigl jarang mendapatkan waktu bermain dalam dua musim terakhir.
Borussia Dortmund resmi melepas Julian Weigl ke Benfica. Keputusan tersebut menjadi penjualan perdana bagi Dortmund pada bursa transfer musim dingin 2020 yang saat ini sedang berlangsung. Weigl sempat menjadi salah satu pemain Dortmund yang memiliki potensi yang tinggi. Namun inkonsistensi membuatnya jarang mendapatkan waktu bermain yang sesuai dengan keinginannya dalam beberapa waktu terakhir.
Pada akhirnya pemain asal Jerman itu mengambil keputusan untuk meninggalkan Signal Iduna Park. Weigl bergabung dengan Dortmund pada 2015. Pemain berusia 24 tahun itu mencatatkan 143 penampilan dan mencetak tiga gol dalam seluruh kompetisi dengan Dortmund. Bersama Die Borussen, Weigl terlibat dalam kesuksesan mendapatkan Piala Jerman pada musim 2016/17 dan Piala Super Jerman pada 2019.
Inkonsistensi dan minimnya waktu bermain menjadi alasan utama mengapa Weigl mengambil keputusan untuk hengkang dari Dortmund. Keadaan ini juga menghambat peluangnya untuk masuk ke skuat Timnas Jerman. Benfica dapat menjadi kesempatan yang ideal bagi Weigl untuk mendapatkan waktu bermain yang lebih tinggi dan meningkatkan konsistensinya.
Direktur olahraga Dortmund, Michael Zorc, mengatakan bahwa keputusan ini diambil berdasarkan permintaan langsung dari Weigl. Zorc mengatakan bahwa permintaan tersebut disetujui karena mereka menghargai kontribusi yang selama ini diberikan oleh Weigl kepada klub tersebut.
“Julian (Weigl) datang kepada kami dan menyatakan keinginannya untuk hengkang dan kami menyetujuinya, alasannya adalah karena kontribusi yang diberikannya kepada klub. Kami mengharapkan yang terbaik kepada Julian terkait apa yang dilakukannya di masa depan,” ucap Michael Zorc dalam pernyataan yang dikutip dari Sky Sports.
Benfica dikabarkan mengeluarkan biaya sebesar 16,9 juta pound atau sekitar 20 juta euro untuk mendatangkan Weigl ke Estadio Da Luz. Kedatangannya diharapkan dapat meningkatkan kualitas skuat Portugal tersebut agar dapat memenuhi ambisi yang mereka miliki dalam sisa musim 2019/20 dan dalam jangka panjang.